RUMAHKARYABERSAMA.COM, SANGATTA – Mengambil keputusan untuk bersama-sama saling bergandengan tangan menuju Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kutai Timur bukanlah hal yang mudah. Chemistry dan kesamaan misi serta visi harus ada di saat menentukan pasangan. Itulah yang diutarakan Kasmidi Bulang, Plt Bupati Kutai Timur.
Ia mengakui sebagai seorang incumbent Wakil Bupati, tidak mungkin dirinya berpasrah diri dan tidak ikut dalam pesta demokrasi di Kutai Timur, pada 2020 ini. “Saya harus maju. Tapi saya juga harus punya pilihan. Saya harus cari figure yang tepat. Saya melihat, Pak Ardiansyah, orang yang tepat untuk membenahi kondisi Kutai Timur ke depan,” ujarnya.
Mengapa? Karena menurutnya, Ardiansyah sudah punya pengalaman dalam memimpin Kabupaten Kutai Timur. Bahkan, termasuk salah satu tokoh politik berbobot dan putra daerah kebanggaan masyarakat. “Kalau orang yang baru, dia harus belajar dulu. Tapi kalau sudah pernah menjabat, langkah apa yang harus diambil, dia sudah tahu,” ungkap Kasmidi.
Selain pengalaman, kata Kasmidi, dirinya pun banyak belajar juga dari sosok Ardiansyah yang sangat sederhana dan selalu bijak dalam mengambil keputusan. “Terus terang, saya banyak belajar juga dari beliau,” ujarnya.(rb04)