RUMAHKARYABERSAMA.COM, SANGATTA – Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Kutai Timur mengirimkan delapan perwakilannya ke Kota Padang Panjang. Mereka berasal dari tiga gugus depan (tiga sekolah) tingkat SMP, yakni SMP Negeri 1, 2 dan 3 Sangatta Utara. Untuk mengikuti Kemah Budaya Nasional (KBN) ke X tahun 2019 di Minang Fantasi Kota Padang Panjang, 26-30 Agustus 2019.
Pelepasan dilakukan langsung oleh Ketua Kwarcab Kutai Timur, H Kasmidi Bulang ST MM yang juga Wakil Bupati Kutai Timur di halaman rumah jabatan Wakil Bupati, Jumat (23/8/2019). “Ikut ambil bagian di kegiatan nasional seperti Kemah Budaya merupakan satu kebanggaan. Di sana kita bisa berbaur bersama teman-teman sebaya asal daerah lain. Bisa bertukar informasi dan berkomunikasi tentang Kutai Timur. Pesan saya, jaga diri, jaga kesehatan serta jaga nama baik Kutai Timur,” kata Kasmidi.
Di sana, kata Kasmidi, para anggota Pramuka Kutai Timur harus pandai berinteraksi. Sampaikan hal baik tentang Kutai Timur, terutama yang dimiliki, keunggulan dan budaya yang ada. Tapi, jangan lupa serap pula apa yang diperoleh di luar sana. Baik teknologi, wisata maupun budaya setempat. “Nanti, sampai di Kutim lagi, bagikan pengalaman yang dimiliki pada teman-teman lainnya. Agar menjadi motivasi untuk mereka berprestasi dan mengikuti kegiatan Pramuka di tingkat provinsi maupun nasional,” ujar Kasmidi.
Kegiatan Pramuka menurut Kasmidi, adalah program negara yang masuk dalam kurikulum wajib di sekolah-sekolah. Dengan maksud agar generasi muda punya kegiatan positif, sehingga bisa terhindar dari pergaulan bebas dan pengaruh narkoba.
Dari pamit pada Ketua Kwarcab Kutai Timur, para pelajar ini akan langsung berangkan ke Balikpapan untuk menuju Kota Padang. Mereka akan berada di Kota Padang selama sepekan hingga kegiatan selesai.(rb04)