Peringatan Hari Anak Nasional ke-40 di Kutai Timur

IMG 20240806 WA0002

rumahkaryabersama.com. Peringatan Hari Anak Nasional ke-40 di Kutai Timur – Hari ini menjadi momen penting untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap pemenuhan hak anak atas hak hidup, tumbuh, berkembang, dan berpartisipasi sesuai harkat martabat kemanusiaan. Selain itu, Hari Anak Nasional (HAN) ini juga menjadi momen untuk melindungi anak dari kekerasan dan diskriminasi.

HAN diperingati setiap tanggal 23 Juli. Tahun 2024 ini menandai 40 tahun HAN di Indonesia. Adapun tema yang diangkat dalam HAN tahun ini adalah “Anak Terlindungi, Indonesia Maju”. Adapun Tujuan Umum dari peringatan Hari Anak Nasional tahun 2024 adalah sebagai bentuk penghormatan, perlindungan dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa.

Peringatan HAN ke-40 tahun 2024 di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) berlangsung meriah meski diguyur hujan deras, Kamis (1/8/2024) Acara yang semula dijadwalkan di lapangan Heliped, Halaman Kantor Bupati Kutim, akhirnya dipindahkan ke Gedung Serbaguna, Komplek Pusat Perkantoran Pemkab Kutim, masih di Bukit Pelangi. Meski demikian, semangat dan hikmat acara tetap terjaga dengan baik.

Acara ini mengusung tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju” dan dihadiri oleh Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman, Ketua PKK Kabupaten Kutim Siti Robiah, serta sejumlah pejabat daerah, orang tua dan anak-anak.

Dalam sambutannya, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman menekankan pentingnya perlindungan dan kesejahteraan anak sebagai fondasi utama untuk menciptakan generasi masa depan yang berkualitas.

“Tema tahun ini menegaskan komitmen kita untuk memastikan setiap anak di Kabupaten Kutai Timur mendapatkan perlindungan yang layak serta kesempatan berkembang secara optimal,” ujar Bupati Ardiansyah dengan penuh semangat.

Peringatan Hari Anak Nasional ke-40 di Kutai Timur

Peringatan HAN kali ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan edukatif dan hiburan untuk anak-anak. Termasuk lomba mewarnai, permainan tradisional, dan pentas seni. Tak hanya itu, pemerintah daerah juga memanfaatkan momen ini untuk mengumumkan sejumlah program baru yang bertujuan meningkatkan akses pendidikan dan kesehatan bagi anak-anak di Kutim.

Acara yang dimotori oleh Dinas Kesehatan ini merupakan bagian dari program nasional yang rutin dilaksanakan setiap tahun. Peringatan HAN ke-40 ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama antara pemerintah, masyarakat, dan berbagai pihak terkait. Untuk menciptakan lingkungan yang aman dan mendukung tumbuh kembang anak. Demi terwujudnya Indonesia yang maju dan sejahtera.

Dengan berbagai program dan kegiatan yang dilaksanakan, peringatan Hari Anak Nasional di Kabupaten Kutim tahun ini berhasil menunjukkan komitmen kuat semua pihak untuk menjadikan anak-anak sebagai prioritas utama demi masa depan bangsa yang lebih baik.(adv/kominfo/5)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *