Berikan Penghargaan dan Bonus Kepada Atlet INKAI, Ini Pesan Wabup Kasmidi

Berikan Penghargaan dan Bonus Kepada Atlet INKAI, Ini Pesan Wabup Kutim

RUMAHKARYABERSAMA.COM, SANGATTA – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim), menyerahkan penghargaan kepada atlet INKAI (Institut Karate-Do Indonesia) yang telah mengikuti Liga Pelajar se-Kaltim beberpa waktu lalu. Penyerahan dilaksanakan di Ruang Tempudau Kantor Bupati Kutim pagi tadi, Senin (25/4/2022).

Wakil Bupati Kutim H Kasmidi Bulang mengatakan, penghargaan yang diberikan itu sebagai bentuk apresiasi Pemkab Kutim kepada insan olahraga.

Karena, sebut dia, semangat atlet cukup tinggi hingga membuat nama daerah terus berkibar di berbagai ajang.

Berikan Penghargaan dan Bonus Kepada Atlet INKAI, Ini Pesan Wabup Kutim

Lebih lanjut Wakil Bupati Kutim atas nama pribadi dan Pemkab Kutim mengucapkan terima kasih dan selamat atas prestasinya.Tentu dengan raihan ini, saya yakin ini tidaklah mudah dibutuhkan sinergi dan peran penuh dari semua komponen. Harapan kedepan tentu prestasi yang telah diraih saat ini tidaklah membuat para atlet berpuas diri, tetap bersemangat guna meningkatkan prestasi kedepannya.

“Saya minta untuk terus berlatih karena telah menorehkan prestasi dan ini harus dijaga terus. Sekarang masih tingkat pelajar se-Kaltim, kedepan bisa nasional dan bahkan internasional. jadi jenjangnya masih panjang,” pintanya.

Sebelum sambutannya Wakil Bupati Kutim terlebih dahulu mengalungkan medali dan menyerahkan bonus kepada Atlet Pelajar berprestasi tersebut.

Berikan Penghargaan dan Bonus Kepada Atlet INKAI, Ini Pesan Wabup Kutim

“Hal ini terlaksana guna memberikan motivasi dan daya dorong kepada atlet untuk lebih meningkatkan prestasinya ke tingkat yang lebih tinggi dan memberikan pandangan positif kepada atlet yang belum berprestasi untuk meningkatkan diri mengejar prestasi pada event-event berikutnya,” pungkasnya. (Rb.01,05R)

Berikut nama-nama atlet INKAI yang berprestasi mewakili Kutim di ajang Liga Pelajar Se-Kaltim :

1. Hadaya Laiqa Naazira : Medali Emas

2. Hayfa Nur Rafifah Irawan : Medali Perak

3. I Gusti Ayu Cindy : Medali Perak

4. Hikmah Madianatul Ilmi : Medali Perunggu

5. M Jericho Fahreza : Medali Perunggu

6. Kania : Medali Perunggu

7. Aliza Nur Fadilla Irawan : Medali Perunggu

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *