RUMAHKARYABERSAMA.COM, SANGATTA – Baru saja KTM 12 dinyatakan sembuh dan bisa kembali bersama keluarga di Kecamatan Muara Wahau, RSUD Kudungga Sangatta kembali mengumumkan satu pasien lagi yang dinyatakan sembuh dari Covid 19, Kamis (21/5/2020) sore.
KTM 6 adalah pasien dari kluster Gowa asal Sangatta Selatan. Kepulangannya pun sudah dijemput ambulan Kecamatan Sangatta Selatan.
Hal ini diinformasikan pihak RSUD Kudungga Sangatta melalui akun facebook resminya.
Kadis Kesehatan dr Bahrani Hasanal membenarkan informasi tersebut. “Ya benar. Jadi sekarang, sudah ada lima pasien yang dinyatakan sembuh. Mereka yang sembuh karena dua kali berturut-turut, hasil tes swabnya menunjukkan tanda negatif,” kata Bahrani.
Meski demikian, KTM 6 tetap harus menjalani isolasi mandiri di rumah selama 14 hari dan tetap menjalankan protokol kesehatan, seperti yang dianjurkan pemerintah.(advertorial/Diskominfo Perstik Kutim/*4)