RUMAHKARYABERSAMA.COM. BENGALON – Pencarian Ardiansyah (8), pelajar Sekolah Dasar Gg. Meranti RT. 5 Desa Sepaso Timur Kecamatan Bengalon Kabupaten Kutai Timur masih terus dilakukan dimana Ardiansyah menjadi korban diterkam buaya, Kamis,14 Januari 2021, sekitar pukul 12.00 wita, Kejadian tersebut sontak membuat geger warga Desa Sepaso Timur
Kejadian tersebut bermula pada saat korban bersama dengan saksi Jindan, ardan, Faris, hendak berenang di sungai sepaso dibawah jembatan penghubung Sepaso Timur dengan Desa Sepaso kemudian pada saat korban terjun kesungai tiba – tiba langsung di sambar oleh buaya dan diseret kedalam air dan selanjutnya rekan-rekannya langsung berlari dan meminta tolong kepada warga sekitar.
Salah seorang saksi hendra kepada Polsek Bengalon menjelaskan “tadi mendengar korban diterkam buaya kemudian saya langsung berlari kearah belakang rumah dan melihat seekor buaya yang membawa korban dimulutnya dan perkiraan saya buaya itu memiliki panjang 6 meter “jelasnya
Saksi lain yang melihat kejadian Priyono juga melihat buaya timbul dibelakang rumahnya dan melihat buaya tersebut masih membawa korban dimulutnya.
Sedangkan teman korban Jojo juga mengatakakan pada saat korban hendak berenang berada diatas jembatan melihat bahwa pada saat korban terjun ke sungai tiba-tiba langsung disambar buaya dan langsung dibawa ke dalam air
Polsek Bengalon langsung membentuk tim untuk melakukan pencarian korban dimana gabungan tim terdiri dari Polsek Bengalon lima peronil, Koramil tiga personil, Danposal Bengalon, dan Masyarakat yang berjumlah sekitar 30 orang
Sampai saat ini masih diupayakan pencarian terhadap korban dengan melakukan penyisiran disekitar tempat kejadian dengan menggunakan perahu. (Rb.07)