RUMAHKARYABERSAMA.COM. SAMARINDA – Sabtu (29/08/20) Setelah mendapatkan B1 – KWK dari Partai Demokrat dan Partai Berkarya, pasangan Drs.H.Ardiansyah Sulaiman dan H.Kasmidi Bulang, ST.MM mendapat amanah dari Partai Keadilan Sejahtera untuk membawa B1 – KWK dan diserahkan secara serentak diseluruh Indonesia melalui virtual meeting zoom, .
Adapun Konsolidasi pemenangan dan penyerahan SK/B1- KWK untuk wilayah Kalimantan Timur bertempat di Hotel Haris, sebelum penyerahan SK/B1 – KWK dilakukan penandatanganan dan pembacaan fakta integritas untuk seluruh calon Kepala Daerah.
Sohibul Iman selaku Presiden DPP Partai Keadilan Sejahtera dalam sambutanya mengungkapkan kepada calon Kepala Daerah “PKS sebagai salah satu partai politik punya tanggung jawab moral dan konstitusional untuk mensukseskan pilkada secara serentak 2020 di Indonesia”
Lebih lanjut Sohibul Iman mengtakan “PKS sebagai peserta pemilu legislatif beberapa waktu lalu walaupaun tidak punya kursi dibeberapa daerah, akan tetapi terus melakukan komunikasi dengan partai – partai dan peserta pilkada untuk mengusng calon Kepala Daerah” ungkapnya
Untuk wilayah Kalimantan Timur sendiri PKS mengusung delapan pasangan calon Kepala Daerah dan untuk Kutai Timur PKS mengamantkan kepada pasangan
Drs. H. Ardiansyah Sulaiman dan H. Kasmidi Bulang, ST.MM.
Saat ditanya awak media terkait SK/B1-KWK Ardiansyah mengatakan “Alhamdulillah sesungguhnya SK B1- KWK PKS ini bersamaan dengan Partai Demokrat maupun Partai Berkarya kalau Berkarya tertanggal 28 Juli Demokrat tertanggal 29 Juli kemudian PKS tertanggal 30 Juli dan pada hari ini diserahkan secara serentak diseluruh Indonesia, kami sangat bersyukur dan dengan penyerahan ini kita siap untuk segera mendaftar di KPU pada tanggalnya nanti, yang kedua kami berharap masyarakat yang ada di Kutai Timur siap untuk mendukung dan memenangkan ASKB pada 9 Desember 2020.
Terkait apakah ada tambahan Partai pengusung, saya kira ada atau tidak ada tambahan mungkin tidak mempengaruhi bagi ASKB untuk segera mendaftar di KPU, meskipun nanti ada tambahan kita juga siap untuk menerima mereka bersama ASKB dan kalaupun ada berita untuk ke arah itu kita siap dan masih menunggu mereka” Ungkap Ardiansyah
Pada kesempatan yang sama Kasmidi Bulang mengatakan “kami telah membuktikan bahwa AS KB sudah mendapat usungan dari Partai Demokrat selanjutnya Berkarya, Beringin Berkarya dan hari ini juga secara serentak diserahkan, walaupun sudah beberapa minggu yang lalu sudah kami dapat secara serentak B1-KWK dari PKS, artinya ketika ada bahasa bawa perahu ASKB tidak cukup dan alhamdulillah kami mendapat dukungan kuat dari tiga partai tersebut. Mari kita benahi Kabupaten ini bersama-sama, tentunya dengan cara bekerjasama. Terima kasih atas bantuannya selama ini kepada kami berdua sehingga dalam perjalanan mendapatkan Rekomendasi dari Partai – partai pengusung Alhamdulillah” kata Kasmidi (*01*03*07)