Pertandingan Persahabatan, Pemkab Kutim Takluk 0-1 dengan PT KED

IMG 20200209 WA0089

 

RUMAHKARYABERSAMA.COM, TELEN – Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Telen, Minggu (9/2/2020), juga dimanfaatkan Wakil Bupati H Kasmidi Bulang ST MM beserta rombongan untuk bersilaturahmi dengan stakeholder setempat. Yakni, dengan PT Karyanusa Eka Daya dan PT Subur Abadi Plantation.

Tak sekadar bertatap muka dengan manajemen PT KED, Dwi Hartono, tapi juga digelar pertandingan sepak bola persahabatan antara tim Pemkab Kutim yang dipimpin Wabup Kasmidi Bulang dengan manajemen dan karyawan PT KED. Hasilnya, Pemkab Kutim berhasil ditaklukkan 1-0 oleh PT KED.

“Terima kasih pada pihak perusahaan yang telah menjamu Pemkab Kutim dengan istimewa. Semoga silaturahmi bisa terus terjaga,” kata Kasmidi.

IMG 20200209 WA0088

Ia pun mengaku senang mendapat kabar PT Astra Agro Lestari yang menaungi PT KED, akan mengembangkan peternakan, Mudahan peternakan ditempatkan di Kutai Timur, sehingga menjadi salah satu penopang kebutuhan daging di Kutim, bahkan Kaltim. Selain membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat sekitar.

Senada, Dwi Hartono pun mengungkapkan rasa senang dan bangga atas kehadiran rombongan Pemkab Kutim. Karena dim omen ini, PT KED bisa menunjukkan usaha yang digeluti serta apa yang sudah dilakukan perusahaan bersama masyarakat setempat.

“PT KED merupakan satu di antara 45 perkebunan kelapa sawit milik Astra Internasional yang menaungi Grup Astra Agro Lestari. Di Kutim ada tiga perusahaan di bawah AAL, yakni PT KED, PT Subur Abadi Plantation dan PT Sumber Kharisma Persada di Kecamatan Sangkulirang. Astra Grup di Kutim memiliki tiga pabrik dengan luas lahan perkebunan hingga 27.000 hektar dan menyerap ribuan tenaga kerja,” ungkap Dwi.(rb01)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *