IDI Kutim Minta Ada Sanksi Sosial Bagi yang Tidak Menerapkan Social Distancing

B60A298F 31A1 41D9 8397 90589CE2847D

77179C8E 52E1 4E83 9662 792B18FCFD3ERUMAHKARYABERSAMA.COM, SANGATTA – Hasil pertemuan Satgas Penanggulangan Penyebaran Covid 19 yang diikuti Bupati Ir H Ismunandar MT, Sekda Drs H Irawansyah M Si selaku Ketua Umum Satgas, BPBD, kepolisian dan TNI, seluruh ormas keagamaan, serta tokoh masyarakat, dalam dua hari belakangan ini, juga menghasilkan beberapa keputusan penting terkait ketidakpatuhan warga terhadap anjuran social distancing.

Perwakilan IDI Kutai Timur, dr Agung meminta agar sanksi social distancing diterapkan sesuai aturan yang ada. Karena, hingga kini masih banyak masyarakat yang menggelar kegiatan keramaian dan acara resepsi pernikahan.

β€œKami mengusulkan agar bekerja dan rapat dari rumah saja, menggunakan media sosial yang ada. Sekaligus adanya larangan keluar kota bagi warga, terutama ke daerah suspect,” ujarnya.

Soal sanksi social distancing langsung disambut Kapolres AKBP Indras Budi Purnomo. Ia berjanji pihaknya akan menegakkan aturan yang sudah diterbitkan Kapolri, kalau masih ada masyarakat yang berkumpul di tempat keramaian.

β€œTerkait THM, sudah kami laksanakan instruksi untuk menutupnya. Selain itu juga sudah melakukan sosialisasi hingga ke tingkat kecamatan. Kami juga berharap, Bupati dapat menginstruksikan pada Disperindag maupun Dinas Kesehatan tentang keamanan pasokan sembako juga alat pelindung diri. Agar tidak terjadi gejolak harga yang bisa menimbulkan masalah di masyarakat,” kata Indras.(advertorial/Diskominfo Perstik Kutim/*4)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *