Ikang Fauzi Tewas di Sungai Kelinjau

DB7031D0 CEA7 49D5 A9A2 424CB74F01B6

RUMAHKARYABERSAMA.COM, SANGATTA – Ikang Fauzi (37), warga Desa Kelinjau Ulu RT 010 Kecamatan Muara Ancalong, Kabupaten Kutai Timur, Provinsi Kalimantan Timur yang dikabarkan hilang sejak Minggu (15/9/2019) sore, sekitar pukul 17.30 wita, akhirnya ditemukan. Ia ditemukan tim pencarian yang terdiri dari warga, kepolisian dan koramil setempat dalam keadaan tak bernyawa, Senin (16/9/2019) sekitar pukul 15.00 sore tadi.

Tubuhnya mengapung tersangkut ranting di sungai Kelinjau, tak jauh dari lokasi saat dinyatakan hilang tenggelam. “Setelah semalaman hingga siang tadi, pencarian tim gabungan akhirnya membuahkan hasil. Tubuh almarhum Ikang Fauzi ditemukan. Jenazahnya pun langsung dibawa ke Puskesmas setempat, kemudian dibawa ke rumah duka untuk dikebumikan,” ungkap Kapolres Kutim AKBP Teddy Ristiawan melalui Kapolsek Muara Ancalong Iptu Maksum.

Seperti diketahui, sebelum tenggelam, almarhum sempat mandi di sungai di bawah rumahnya. Saat itu kondisi air sungai sedang surut. Sehingga tak sedikit warga yang mandi dan berenang di sungai tersebut. Bahkan, almarhum sempat berenang menyeberangi sungai. Namun, saat akan kembali menurut beberapa saksi, almarhum berteriak minta tolong. Belum sempat ditolong, ia sudah keburu menghilang di perairan.

Sungai Kelinjau memang kerap menjadi tempat mandi pada saat surut. Karena cukup dangkal. Namun, di beberapa titik terdapat palung yang dalamnya melebihi tinggi orang dewasa. Palung inilah yang kerap membuat orang seperti akan tenggelam, karena arusnya menyedot ke dalam palung.(rb04)

Pos terkait