RUMAHKARYABERSAMA.COM, SANGATTA – Pencairan bonus atlet yang sudah molor dari jadwal yang dijanjikan, kini semakin terang. Kamis (8/8/2019), Wakil Bupati yang juga Ketua Kontingen Kutai Timur, H Kasmidi Bulang ST MM menggelar rapat finalisasi pembagian bonus atlet di ruang kerjanya.
Rapat tersebut dihadiri oleh tim perumus pembagian bonus atlet, dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Inspektorat Wilayah, Koni serta instansi yang terlibat lainnya. “Anggarannya sudah tersedia dan masuk dalam APBD 2019. Hanya saja, kemarin proses pemberkasannya yang cukup panjang dan rumit. Bahkan, setelah rapat besar yang melibatkan perwakilan cabor masih tersisa sedikit masalah dalam daftar nama atlet peraih medali di sebagian cabor,” ungkap Kasmidi.
Namun dalam rapat finalisasi, Kasmidi mengatakan tim perumus pembagian bonus atlet sudah siap untuk memberikan secara simbolis bonus tersebut. Pada puncak peringatan HUT ke 74 Republik Indonesia, di halaman Kantor Bupati Kutim, 17 Agustus 2019 mendatang.
“Kita akan serahkan secara simbolis bonus atlet. Setelah itu, bonus akan langsung masuk ke rekening masing-masing atlet peraih medali. Termasuk juga untuk para pelatih. Ada 51 cabor yang atletnya akan memperoleh bonus dengan alokasi anggaran sebesar Rp 18 miliar,” kata Kasmidi.(advertorial/Diskominfo Perstik Kutim/*1)