Dedy Juara I Lomba Stand Up Comedy KPU Kutim

WhatsApp Image 2018 05 13 at 13.17.18

[et_pb_section bb_built=”1″][et_pb_row][et_pb_column type=”4_4″][et_pb_text _builder_version=”3.2.2″]

WhatsApp Image 2018 05 13 at 13.17.18

SANGATTA – Beragam cara dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kutai Timur untuk menyosialisasikan momen Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim yang pelaksanaannya sudah di depan mata. Satu di antaranya adalah dengan menggelar lomba Stand Up comedy.

Acara yang digelar di Kantor KPU Kutim, Minggu (13/5), diikuti 11 peserta. Baik dari kalangan mahasiswa, pekerja, jurnalis, hingga orang tua. Semua peserta harus mengeluarkan cerita lucu, candaan serta gesture tubuh yang bisa memancing penonton tertawa. Dengan bahan yang mengacu pada momen pilgub, tanpa menyebutkan nama ataupun inisial paslon tertentu.

Dari ajang tersebut, Dedy warga Sangatta Selatan, berhasil meraih peringkat pertama. Ia yang mengaku sempat grogi di awal penampilannya berhasil membawa pulang uang Rp 2,5 juta dan trophy. “Alhamdulillah. Tidak menyangka. Tapi apa yang dilakukan KPU Kutim dalam menggelar lomba stand up comedy merupakan trobosan baru dalam merangkul para pemilih muda. Sekaligus lebih mengenalkan momen pilgub pada pemilih pemula,” ungkap Dedy.

WhatsApp Image 2018 05 13 at 13.17.58

Senada, Ketua KPU Kutim Fahmi Idris mengatakan sosialisasi terkait pelaksanaan Pilgub Kaltim terus dilakukan pihaknya, untuk meningkatkan partisipasi pemilih. Maklum dalam pemilu sebelumnya, partisipasi pemilih di Kutim hanya mencapai 40 persen lebih. “Kami berharap dengan gencarnya sosialisasi, melalui kegiatan yang menyentuh berbagai kalangan, partisipan pada Pilgub Kaltim bisa mencapai angka 70 persen,” ujar Fahmi.

Sebelumnya, KPU Kutim juga telah menggelar kegiatan jalan santai yang mengundang seluruh elemen masyarakat untuk ikut ambil bagian. Beragam hadiah diberikan dalam ajang tersebut. “Kami juga kerap sosialisasi ke sekolah untuk meningkatkan partisipasi pemilih pemula. Agar tidak melewatkan hak suaranya pada Pilgub mendatang,” kata Fahmi.(*)

[/et_pb_text][/et_pb_column][/et_pb_row][/et_pb_section]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *